Misi Program

Mewujudkan Program Studi Manajemen Jenjang Magister sebagai pusat unggulan dalam pengembangan sumber daya manusia yang berbasis manajemen syariah yang memegang teguh nilai-nilai keislaman yang disesuaikan dengan tuntutan zaman dengan memiliki kualitas tinggi

Rabu, 13 Juli 2011

Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun akademik 2011/2012

Pendaftaran Mahasiswa Baru  (PMB) Mahasiswa Program Studi : Manajemen (S2)  Magister Sains (M.Si) Program Pascasarjana (PPs) Universitas Islam Batik (UNIBA) Surakarta Tahun akademik 2011/2012 dilaksanakan pada Bulan Juli 2011 sda September 2011. PPs UNIBA Surakarta menerima mahasiswa S1 dari semua program studi Magister Sains UNIBA Surakarta.Informasi selengkapnya dapat di lihat dalam brosur PPs UNIBA Lampiran 1 dan Lampiran 2. Adapun formulir pendaftaran dapat di unduh disini 

Hasil Ujian Toefl

Hasil ujian toefl bahasa inggris mahasiswa PPs UNIBA Surakarta pada tanggal 10 Juli 2011 dapat di unduh disini. Terimakasih

Senin, 11 Juli 2011

Seminar Nasional Pascasarjana UNIBA Surakarta

Pada hari Minggu, 17 Juli 2011 bertempat di Kampus UNIBA Surakarta akan diselenggarakan SEMINAR NASIONAL dengan tema " Tantangan Kepemimpinan Menghadapi Dinamika Bangsa dan MDGs 2015 di Kampus UNIBA Surakarta pada pukul 12.00 sda Selesai. Adapun Narasumber yang direncanakan akan hadir adalah :1). Prof. Dr. Mudrajad Kuncoro, M.Soc,ac (UGM), 2). Prof. Drs. H. Zaini Muchtarom, MA (UNIBA), 3). Ir. H. Joko Widodo (Walikota Surakarta). Kontribusi : Mahasiswa S1 Rp. 50.000,00, Mahasiswa S2 dan Masyarakat umum Rp. 100.000,00, Diskon bagi masyarakat umum dan mahasiswa S2 (diluar UNIBA) pembayaran sebelum tanggal 17 Juli biaya menjadi Rp. 75.000,00 adapun bagi mahasiswa S1 biaya menjadi Rp. 40.000,00.

Informasi selanjutnya dapat menghubungi sekretariat Pascasarjana UNIBA Surakarta. Jl. Agus Salim No. 10 Surakarta. Telp. (0271) 2068880 Kontak person, Bakdariyah. HP. 081329057118  

Kuliah Matrikulasi Juli 2011

Informasi kegiatan Matrikulasi mahasiswa non ekonomi tahap II akan diselenggarakan pada minggu ke III Juli Tahun 2011. Mahasiswa yang belum mengambil mata kuliah matrikulasi harap menghubungi Sekretariatan PPs UNIBA Surakarta   

UNDANGAN UJIAN TOEFL JULI 2011

Diberitahukan kepada mahasiswa PPs UNIBA Surakarta, bahwa Ujian Toefl Tahap II akan diselenggarakan besok pada Hari Sabtu, 16 Juli 2011 Jam 14.00 sda selesai di Program Pascasarjana UNIBA Surakarta. Demikian informasi untuk mendapatkan perhatian.

SEMINAR PROPOSAL TESIS JUNI - JULI 2011



Rabu, 30 Maret 2011

Kuliah Umum Sri Bintang Pamungkas

Dalam rangka meningkatkan wawasan dan pengetahuan mahasiswa  program pascasarjana UNIBA, Pada hari  sabtu, 13 Maret 2011 bertempat di Hotel Indah Palace Surakarta, Program Pascasarjana UNIBA Surakarta menyelenggarakan kegiatan Kuliah Umum dengan tema Prospek Ekonomi Indonesia Menghadapi ASEAN Comunity tahun 2015, dengan menghadirkan narasumber Ir. Sri Bintang Pamungkas, PhD. Kegiatan tersebut dihadiri oleh 100 san orang, antara lain dari unsur Pimpinan UNIBA Surakarta, Pimpinan Pascasarjana UNIBA Surakarta, Dosen dilingkungan UNIBA, Mahasiswa pascasarjana, Alumni dan tamu undangan.

Jumat, 28 Januari 2011

STUDI LAPANGAN MAHASISWA KE MM UNAIR

Serah terima Kenang-kenangan 
Ruang Kelas Program MM UNAIR
Halaman Depan Kampus B  Program MM UNAIR
Pada hari Sabtu, 22 Januari 2011, rombongan mahasiswa angkatan IX kelas A dan  B, dosen dan staff Program Pascasarjana UNIBA Surakarta, dengan lancar mengikuti kegiatan studi lapangan ke Program MM FEB Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya.  Hadir dalam acara tersebut Dosen PPs UNIBA Dr. Ir. Slamet Riyadi Bisri, MBA, Drs. H. MH. Sukarno, M.Pd. Drs. H. Bambang Mursito, MM, Supawi Pawenang, SE, MM, Muladi Wibowo S.Sos, SE, MM, Dra, Hj. Siti Maryam,  MM dan Kartika Hendra Ts, SE, M.Si, Akt.